Komunikasi Digital di Era Kebebasan

 

Akhir bulan September saya menulis tentang “peran ekonomi digital di indonesia” untuk di awal bulan oktober hari ini saya akan menuliskan tentang “komunikasi digitaldi era kebebasan”. Komunikasi adalah suatu bagian penting yang tidak bisa dihindarkan dalam bercakap sesama antar manusia tetapi semakin bertambahnya ilmu penngetahuan dan teknologi berdampak (impact) juga ke kehidupan sehari-hari.

Tidak menyangka situasi tersebut bakal akan terjadi yang tadinya komunikasi itu hanya lewat percakapan biasa sekarang menggunakan (wording) kata-kata mengetik lewat jari-jemari ataupun lewat aplikasi percakapan yang dihubungkan dengan teknologi komunikasi berbentuk aplikasi untuk percakapan berkomunikasi tukar pesan dan pikiran.

Apalagi di era kebebasan percakapan dan aktifitas daring (online) semakin bebas tidak terlepas dari ruang dan waktu. Komunikasi digital yaitu teknologi yang berbasis sinyal elektrik komputer, sinyalnya bersifat putus-putus dan menggunakan sistem. Berkomunikasi digital juga bisa melalui berbagai aplikasi (platform) seperti email, whatsapp, telegram dan gaming sebagai sarana kita bercakap-cakap setiap hari.

Selain kita memanfaatkan komunikasi digital lewat kanal-kanal online kita juga harus mempunyai etika berkomunikasi digital saat beraktifitas daring supaya bisa menjaga etika dalam kita berkomunikasi antar sesame dan tidak menimbulkan kesalahan pahaman (miss communication). Salah satu yang harus dihindari saat kita melakukan komunikasi digital terdapat 9 fakor yaitu :

1. Hindari huruf capital yang berlebihan

2. Kutip seperlunya (maksudnya ketika ingin memberi tanggapan terhadap kiriman orang lain, maka kutiplah bagian yang penting saja dan hapus bagian yang tidak diperlukan.

3. Perlakuan terhadap pesan pribadi

4. Berhati-hati terhadap Hoax

5. Gunakan bahasa baik dan benar

6. Hindari mengirim file atau konten yang melanggar hokum

7. Bersikap santun

8. Berbagi konten yang baik dan bermanfaat

9. Menghargai kehidupan peribadi orang lain

Itu adalah salah satu 9 faktor untuk mengantisipasi bagaimana kita cara berkomunikasi digital dengan baik dan benar mudah-mudahan bisa diimplementasikan dalam kehidupan di era digital.

Arena internet memang sangat bebas sebebas bebasnya kita sebagai pengguna (user) yang memegang kendali terhadap aktifitas kita di dunia internet karena terlepas dari itu tidak ada lagi selain pengguna yang mengendalikan aktifitas (user) karena pengguna pasti punya hasrat untuk berselancar diinternet dan melihat dan membaca melimpahnya informasi untuk mereka baca dan setelah mereka mencari dan suka terhadap informasi tersebut entah itu gosip, bola, politik, ekonomi dan lain-lain sehingga algoritma media sosial tersebut bisa menyediakan informasi yang sesuai kamu cari dan tertarik sehingga prilaku pengguna bisa didefinisikan oleh algoritma komputer tersebut sehingga menghasilkan data pribadi.

Di era kebebasan digital tersebut kita harus menggunakan banyak rem terhadap kendali kita pribadi dan harus disadari terhadap diri kita masing-masing karena kebaikan atau kejahatan yang ditimbulkan di dunia internet bukan bersumber dari orang lain tetapi dari pengguna atau diri pribadi.

Mari kita gunakan sebaik-baiknya ruang-ruang digital untuk kegiatan yang positif seperti mencari informasi yang benar untuk kebutuhan kita belajar dan memberikan konten-konten yang menyegarkan dan menginspirasi untuk sesama.

 

 


Comments

Popular Posts